2). Tips Dalam Mengendalikan Emosi Saat Trading

2). Tips Mengendalikan Emosi Saat Trading

 Hai temen-temen, bagaimana kabar nya? Semoga selalu di berikan kesehatan dan kelancaran dalam segala urusan terutama urusan trading ya hehe. Menyambung pembahasan kita kemarin tentang Pentingnya Mengendalikan Emosi Dalam Trading, hari ini mimin akan share beberapa tips agar kita bisa mengendalikan emosi dalam trading. Tapi buat temen-temen yang belum baca tulisan mimin sebelumnya, boleh di baca dulu yaa.

Memang benar adanya, bahwa setiap orang bisa trading karena tidak ada persyaratan khusus untuk melakukannya. Dengan sifat trading yang high reward dan high risk maka setiap orang punya peluang yang sama untuk mendapatkan profit dan kerugian. Hanya trader yang sudah berpengalaman yang mungkin bisa meraih profit secara konsisten.

Lantas apakah para trader pemula tidak bisa profit secara konsisten?  Tentu saja bisa, asalkan kita mampu mengendalikan emosi dan mau belajar analisa secara serius pasti bisa. 

Tapi hal terpenting yang mimin garis bawahi adalah pengendalian emosi. Karena tidak sedikit trader pemula yang sudah mahir dalam analisa tapi tetap saja loss hanya karena tidak mampu mengendalikan emosi yang ada pada diri nya.


Lalu bagaimana cara kita agar mampu mengendalikan emosi pada saat trading ? Kunci nya hanya Disiplin pada plan yang sudah di buat. Berikut mimin akan memberikan sedikit tips untuk temen-temen :

1). Time Management

Jika kita sudah mampu menganalisa market dengan baik maka tugas kita adalah meluangkan sedikit waktu untuk menganalisa market dengan sebenar-benarnya . Jika kita sudah yakin dengan analisa kita maka tingkat kecemasan saat bertrading akan berkurang.

2). Entry dan Exit Rules

Setelah kita yakin dengan analisa kita jangan terburu-buru melakukan entry posisi. Kita harus sabar menunggu sampai terjadi momen yang pas untuk membuka posisi. Seperti teknik BBMA OA yang hanya bisa melakukan entry posisi hanya di area reentry saja. Hal ini dilakukan supaya terhindar dari floating yang tinggi dan membuat kita menjadi panik. Selain itu kita juga harus tahu kapan waktu nya menutup posisi trading, baik itu cut loss ataupun take profit.

3). Money Management

Banyak trader pemula yang hanya berharap mendapatkan profit besar tanpa memikirkan resiko yang besar juga. Sebagai trader kita harus melihat kemampuan kita dalam membuka posisi. Jika dana minim jangan terlalu banyak membuka posisi ataupun memakai lot yang besar. Karena jika market floating tinggi maka hal ini akan mengganggu emosi kita. 

4). Jangan Memaksa Diri

Jika keadaan tidak memungkinkan atau tidak ada sinyal entry yang bagus lebih baik tahan diri untuk masuk market. Masih ada hari esok untuk membuka posisi, jadi jangan terburu-buru.

5). Rileks

Buatlah diri merasa nyaman ketika akan memulai analisa atau membuka posisi. Hilangkan pikiran takut yang ada pada hati kita. Bila perlu kita berdoa terlebih dahulu agar hati kita merasa tenang.

Biasakan untuk disiplin, mulailah secara perlahan. Karena jika terbiasa disiplin maka akan datang saat nya kita bisa meraih profit konsisten. Semoga tulisann ini bermanfaat buat kita semua, jika ada pertanyaan, saran dan kritik bisa di sampaikan di kolom komentar yang telah di sediakan.

Thank you and see you ..

Posting Komentar untuk "2). Tips Dalam Mengendalikan Emosi Saat Trading"